Kamis, 11 April 2019

Macam - Macam Topologi dan Pengertiannya

Welcome to my Blog.


1. Topologi Bus




       Topologi bus adalah sebuah topologi yang media transmisinya menggunakan kabel tunggal atau     kabel pusat  tempat yang menghubungkan client dan server. Adapun keuntungan dan kerugian dari           topologi bus.

  Keuntungan :
  - Lebih Hemat kabel, karena media transmisinya hanya memakai kabel tunggal serta terpusat                  sehingga tidak memerlukan kabel yang banyak.
  - Mempunyai Layout kabel yang sederhana, dalam pemasangan topologi bus skema dan rancangan       kabel yang dipakai sangat sederhana sehingga pemasangannya lebih mudah.
  - Mudah dikembangkan, karena dalam pengembangan jaringan komputer baik client maupun server     bisa dilakukan dengan mudah tanpa mengganggu komputer lain.


 Kerugian :
 - Sulit mengidentifikasi kesalahan jika jaringan mengalami gangguan.
 - Lalu lintas data padat karena topologi bus menggunakan kabel terpusat sebagai transmisi.
 - Jika terdapat salah satu client yang rusak, maka jaringan tidak dapat berfungsi.
 - Sebagai penguat sinyal dibutuhkan repeater untuk jarak jauh.



2. Topologi Ring


         Topologi Ring adalah topologi jaringan yangbentuknya rangkaian yang masing-masing                  tersambung ke dua titik yang lainnya, sehingga bisa membentuk jalur lingkaran yang menyerupai        cincin. Adapun kelebihan dan kekurangan dari Topologi Ring.
  
   Kelebihan : 
   1. Lebih hemat kabel.
   2. Tidak akan mengalami tabrakan pengiriman data (collision), karena di satu waktu hanya satu              node yang bisa mengirimkan data/ data mengalir dalam satu arah.
   3. Setiap komputer memiliki hak akses yang sama terhadap token sehinnga tidak ada komputer                yang memonopoli jaringan.

   Kekurangan :
   1.  Peka kesalahan tiap node pada jaringan akan selalu ikut serta mengelola informasi yang                      dilewatkan dalam jaringan, sehingga jika di suatu node ditemukan gangguan maka semua                     jaringan akan mengalami gangguan.
   2. Jika terjadi kerusakan di jaringan topologi ring Sulit untuk diatasi.
   3. Jika Ingin menambah komputer atau mengurangi komputer dapat mengacaukan jaringan. 
   4. Sulit untuk melakukan konfigurasi ulang.
   5. Pengembangan jaringan lebih kaku.


3. Topologi Tree


          



       Topologi tree atau topologi pohon adalah salah satu dari topologi jaringan komputer yang paling       banyak diterapkan didalam pembuatan sebuah jarngan komputer. Adapun kelebihan dan                     kekurangan topoli tree. 
    
    Kelebihan :
    $ Topologi tree memenuhi salah satu sifat dan syarat jaringan komputer yaitu scalable dimana                topologi ini dapat menyesuaikan kondisi dan keperluan, misalkan pada gedung bertingkat                    dengan skala yang besar.
    $ Jenis topologi ini banyak digunakan diberbagai tempat kaena topologi ini dapat mendukung                jaringan dengan skala yang besar.
    $ Topologi mudah untuk dikembangkan sesuai dengan kebutuhan user, dan sangat mudah untuk            diperbaiki jika ada permasalahan.
    $ Topologi tree merupakan pengembagan dari topologi star sehingga sangat mudah untuk                        dikembangkan, penmbahan komputer root dan komputer central.
    $ Topologi tree  mendukung koneksi point to point pada jaringan komputer.
    $ Pada topologi tree, jika salah satu komputer mengalami lgangguan maka komputer lain masih              bisa beroperasi.
  
    Kekurangan :
    ~ Pada topologi ini kemungkinan terjadi collision sangat besar.
    ~ Memerlukan perawatan yang ekstra dalam menjaga stabilitas jaringan.
    ~ Toplogi tree memerlukan perencanaan yang matang dan detail dalam penerapannya.
    ~ Pada toplogi tree jikan komputer root atau komputer central terganggu maka komputer yang                berada dibawah jaringan tersebut akan terganggu.



4. Topologi Mesh
  

       Topologi mesh atau yang disebut dengan "Topologi Jala" adalah bentuk hubungan yang semua         perangkat/node saling terhubung satu sama lain. Adapun Kelebihan dan Kekurangan.

    Kelebihan :
    < Proses pendeteksian dan pengisolasian kesalahan pada jaringan bisa dilakukan dengan muda                karena konfigurasi jaringan menggunakan sistem point to point.
    < Data di hantarkan melalui jalur dedicated sehingga privasi dan keamanan terjaga.
    < Apabila terjadi ganguan diantara 2 jalur maka yang terkena imbasnya hanya jalur yang                        bersangkutan saja, sedangkan secara keseluruhan jaringan tidak terpengaruh.



    Kekurangan :
    < Banyaknya kabel yang diperlukan sehingga biayanya mahal.
    < Proses instalasi lebih rumit dan ruang yang diperlukan lebih besar

1 komentar: